Majalah Soccer - London - Freddie Ljungberg menyatakan
bahwa dirinya akan kembali ke klub yang telah membesarkan namanya,
Arsenal. Bukan sebagai pemain, tapi untuk menempati satu posisi sebagai
staf pelatih.
Ljungberg pernah memperkuat The Gunners dari tahun 1998 hingga 2007. Selama bermain untuk Arsenal, dia terbilang sukses dengan menyumbangkan dua gelar juara Liga Inggris, serta masing-masing tiga gelar juara Piala FA dan Community Shield.
Pemain asal Swedia yang kini tak memiliki klub selepas kontraknya bersama klub Jepang, Shimizu S-Pulse tak diperpanjang, mengkonfirmasi dirinya bakal bereuni dengan Arsene Wenger.
Ljungberg yang kini sudah menginjak usia 35 tahun, mengungkapkan melalui akun twiter bahwa dirinya bakal menjadi salah satu pelatih 'Gudang Peluru' musim depan.
"Saya memberitahukan kepada Anda bahwa saya telah ditawari untuk bergabung dan setuju untuk menjadi staf pelatih Arsenal di musim 2013-2014," tulisnya di akun pribadinya.
Ljungberg pernah memperkuat The Gunners dari tahun 1998 hingga 2007. Selama bermain untuk Arsenal, dia terbilang sukses dengan menyumbangkan dua gelar juara Liga Inggris, serta masing-masing tiga gelar juara Piala FA dan Community Shield.
Pemain asal Swedia yang kini tak memiliki klub selepas kontraknya bersama klub Jepang, Shimizu S-Pulse tak diperpanjang, mengkonfirmasi dirinya bakal bereuni dengan Arsene Wenger.
Ljungberg yang kini sudah menginjak usia 35 tahun, mengungkapkan melalui akun twiter bahwa dirinya bakal menjadi salah satu pelatih 'Gudang Peluru' musim depan.
"Saya memberitahukan kepada Anda bahwa saya telah ditawari untuk bergabung dan setuju untuk menjadi staf pelatih Arsenal di musim 2013-2014," tulisnya di akun pribadinya.